Feb 8, 2012

Keuntungan Bisnis dari Sistem Dropshipping

Sign up for PayPal and start accepting credit card payments instantly.

Dropshipping adalah metode bisnis yang dimana kita hanya sebagai perantara antara pembeli dan penjual, dimana kita disebutnya sebagai Reseller. Bisnis online ini cukup menjanjikan dan mudah kita lakukan karena kita tidak perlu berusah payah untuk mengirimkan barang yang akan kita beli.


Buyer ( pembeli ) >>  Reseller ( Saya ) >>> Dropshipper ( Supplier ) >>> Seller ( Penjual ) >>>> Buyer ( Pembeli )

Keuntungan dari bisnis ini, kita tidak perlu susah payah untuk mengirim barang yang kita beli, cukup dengan mencantumkan alamat si pembeli kepada pemilik toko online ( seller ) dimana barang yang akan kita beli, dan pihak seller akan langsung mengirimkan ke  si pembeli sesuai dari pesanan ( orderan ) dari seorang droppshipper.

Selain itu kita juga mendapatakan potongan harga dari setiap transaksi pembelian yang kita lakukan, dan pengirman dengan metode dropshipping ini relative lebih cepat dari pada dengan metode yang biasa.Contoh online store yang kita bisa ikuti yaitu ebay.com. focalprice.com ( free shipping ), dhgate.com ( free shipping )

Tips Untuk melakukan system dropshipping 
1. Secara online, promosikan produk yang akan anda jual di forum-forum, iklan baris, facebook, atau media iklan lainnya, dengan menawarkan jasa untuk pembelian.
2. Secara offline, buat price list dan gambar-gambar yang akan dijual ( missal: dari focalprice.com ), dan sebarkan ke teman-teman anda, tetangga, atau pasang iklan dari media cetak.
Untuk metode penjualan terserah anda, yang penting anda bisa ambil keuntungan.

Catatan : Untuk pembelian barang dari luar negeri dengan nominal $50 tidak dikenakan bea cukai, hanya saja pada saat pak pos datang mengantarkan produk yang dibeli anda harus bayar uang sebesar Rp.3.000 - Rp. 7.000




Post a Comment

Informasi Seputar Dunia Internet dan Bisnis © 2008. Template by WIDI Blogger .

TOPO